HIDUP SEHAT DENGAN MENJADI VEGETARIAN


Saat ini ada banyak cara untuk menjaga hidup agar tetap sehat, salah satunya adalah dengan menjadi vegetarian. Vegetarian merupakan sebutan bagi orang-orang yang berpantang produk hewani, atau juga tidak mengkonsumsi daging. Sehingga dapat pula dikatakan bahwa mereka melakukan diet sehat dengan vegetarian. Terdapat beberapa kelompok vegetarian yang kita kenal, yaitu Vegetarian Vegan yang merupakan vegetarian murni. Dimana mereka sama sekali tidak menyantap hidangan yang berasal dari hewan juga produk turunannya seperti susu, keju, yoghurt, mentega dan telur. Ada pula yang disebut Vegetarian Lacto dimana mereka hanya berpantang makan produk hewani saja tetapi masih mengkonsumsi produk turunannya. Selanjutnya adalah Vegetarian Pesco yang masih menyantap ikan dan produk turunan hewani. Sedangkan Vegetarian Fluctarian merupakan vegetarian yang paling longgar, karena mereka hanya perpantang daging yang berwarna merah saja, sehingga mereka masih dapat menyantap ayam dan daging dari unggas lain.


Melakukan diet sehat dengan vegetarian memiliki manfaat yang sangat besar yaitu dengan pola makan vegetarian, penyumbatan urat nadi jantung dapat dicegah hingga 97%. Selain itu diet sehat dengan vegetarian juga dapat mencegah penyakit dan meningkatkan kekuatan tubuh. Sehingga Anda bisa mendapatkan kesehatan yang lebih baik, karena pada dasarnya tubuh manusia dirancang sebagai herbivora atau dirancang untuk mencerna makanan dari tumbuh-tumbuhan.



Dengan melakukan diet sehat ini, Anda menjadi lebih selektif dalam memilih sumber-sumber energi yang diperlukan tubuh. Seperti kebutuhan akan karbohidrat dapat Anda penuhi dengan mengkonsumsi umbi-umbian, kebutuhan lemak dapat dipenuhi dengan mengkonsumsi kacang-kacangan yang juga mengandung lemak tak jenuh yang baik bagi tubuh, kebutuhan protein juga dapat Anda penuhi dengan mengkonsumsi produk makanan yang berasal dari kedelai dan biji bunga matahari serta beberapa sayur tertentu seperti seledri, sedangkan kebutuhan vitamin, mineral dan air dapat Anda penuhi dengan mengkonsumsi aneka buah dan sayur. Sehingga Anda akan tetap bugar saat melalukan diet sehat dengan vegetarian. 

LihatTutupKomentar